hUmF2kFFNxUXpHWOJJD4ChZsbOGEuTjmm6eNDkYL

Spesifikasi Laptop HP Envy X360 : Tipis dan Cocok Untuk Konten Kreatif




Pembahasan kali ini yaitu mengenai spesifikasi laptop HP Envy X360. HP (Merk Laptop) meluncurkan laptop terbarunya di Indonesia dengan tipe Envy X360. Tujuan dari diluncurkannya laptop yang satu ini dikhususkan  untuk memudahkan para content creator bekerja dengan komputer jinjing berperforma tinggi secara maksimal. Berikut ini adalah detail selengkapnya :

Spesifikasi Laptop HP Envy X360

Desain
Laptop ini memiliki desain dengan ukuran layar 13 inchi dengan body yang cukup tipis. Tentu hal ini membuat perangkat tersebut begitu ringan dan  mudah untuk dibawa kemana-mana. Tak hanya itu, laptop mungil yang satu ini juga dilengkapi dengan pena digital sehingga pengguna dapat menggunakannya untuk menciptakan konten, seni, bahkan bermain game sekalipun.

Dapur Pacu
Dari segi dapur pacu, laptop ini dibekali dan didukung oleh prosesor AMD Ryzen Mobile serta grafis Radeon guna menghadirkan performa terbaik dan fleksibel di mana saja dan kapan saja. Perangkat ini juga dilengkapi dengan HP Command Center terbaru sehingga dapat memberi kemudahan kepada anda seorang content creator untuk mengoptimalkan performa sistem, suhu, suara kipas menggunakan teknologi CoolSense. Bahkan salah satu pengguna menyebutkan jika prosesor AMD pada laptop HP ini berkinerja cepat untuk menyokong perangkat-perangkat yang tipis.

Baterai dan Konektivitas
Bagi anda yang sedang mencari baterai laptop yang tahan lama, HP Envy X360 ini bisa jadi pilihan yang tepat untuk anda. Mengapa? Perangkat ini disebut-sebut mampu memiliki daya baterai yang tahan lama. Mampu bertahan 11 hingga 12 jam serta didukung dengan pengisian daya yang cukup cepat. Perusahaan mengklaim bahwa untuk mengisi baterai hingga 50 persen hanya membutuhkan waktu 45 menit saja.

Anda tidak perlu mengkhawatirkan masalah koneksi. Koneksi laptop HP Envy X360 didukung kecepatan WI-FI Gigabit yang membuat koneksi internet menjadi lebih cepat. Bahkan untuk melakukan streaming sekalipun.

Harga
Terakhir, kita akan bahas soal harga. Berapakah biaya yang harus anda keluarkan untuk mendapatkan laptop tersebut? Anda harus menyiapkan dana hingga Rp 14.499.000 dengan warna Dark Ash Silver berpola unik Damascus

Itulah spesifikasi laptop HP Envy X360 terbaru semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi bagi anda yang sedang mencari laptop yang berkualitas.

Related Posts

Related Posts

Posting Komentar